Minggu, 07 Oktober 2007

Quote of the week (2)

"Cinta saja tidak cukup. Cinta hanya fondasi, batu pertama, tapi bukan struktur bangunan yang lengkap. Cinta perlu lebih fleksibel, lebih elastis."
(Bette Davis, Artis film, Amerika Serikat, 1908-1989)

"Janganlah mencoba menjadi orang sukses. Jadilah orang yang bernilai."
(Albert Einstein)

"Hal-hal positif terjadi pada orang-orang yang berlaku positif."
(Sarah Beeny, Presenter Channel 4 Inggris)

"Hanya ada dua kata yang menuntun Anda pada kesuksesan. Kata-kata itu adalah ”ya” dan ”tidak.” Tidak diragukan, Anda telah sangat ahli untuk berkata ”ya.” Sekarang, berlatihlah berkata ”tidak.” Cita-cita Anda bergantung padanya."
(Jack Canfield, Penulis Seri Buku Laris Chicken Soup for the Soul)

"Kekuatan bukan berasal dari kapasitas fisik. kekuatan datang dari keteguhan kehendak"
(Mahatma Gandhi)

"Pengalaman bukanlah sekedar sesuatu yang terjadi pada seseorang; ia adalah sesuatu yang dilakukan seseorang atas apa yang terjadi pada dirinya."
(Aldous Huxley, Penulis Inggris, 1894-1963)

"Elemen terpenting kita bukan pada otak. Namun, pada apa yang menuntun otak kita–kepribadian, hati, kebaikan, dan ide-ide progresif."
(Fyodor Dostoyevsky, Novelis Rusia, 1821–1881 )


sumber: SINDO

Tidak ada komentar: